-->

Cara Berbagi Kuota Indosat Yang Kita Miliki

Cara berbagi kuota Indosat yang kita miliki yaitu dengan membuka menu pesan atau kotak masuk di telepon, kemudian ketik SMS dengan format - HADIAH spasi Nomor Tujuan Transfer spasi Kuota spasi Nama Paket kemudian kirim ke 363.


Cara Berbagi Kuota Indosat Yang Kita Miliki


Provider milik Indosat sendiri mulai meroket setelah meluncurkan jaringan internet 4G dengan jangkauan yang cukup luas hampir di seluruh wilayah di Indonesia.


Indosat Ooredoo dikenal sebagai salah satu penyedia paket kuota internet termurah, dan selalu memberikan harga murah untuk setiap paketnya mulai dari Rp.5rb Anda bisa mendapatkan kuota 1GB selama 24 jam.


Paket Indosat Ooredoo memiliki banyak pilihan mulai dari paket harian, mingguan dan bulanan serta paket Unlimited Aplikasi, Telepon dan juga SMS.


Indosat juga selalu menghadirkan layanan dan promo menarik salah satu layananya adalah bisa berbagi Kuota Internet dan pulsa ke sesama pengguna Indosat  maupun operator lainnya yang kita miliki. 


Dengan adanya layanan ini tentunya akan sangat membantu bagi pengguna ketika ada saudara atau keluarga yang sedang membutuhkan kuota internet, anda bisa melakukan transfer kuota Indosat anda


Banyak dari anda yang belum tahu bahwa sekarang Indosat Ooredoo mempunyai layanan berbagi Kuota dan Transfer Pulsa.


Berikut adalah cara berbagi kuota Indosat yang kita miliki 


Cara berbagi Kuota Indosat Lewat SMS


  • Pertama silahkan buka menu Pesan atau Kotak Masuk yang ada di Hp anda
  • Kemudian ketik SMS dengan format -  HADIAH spasi Nomor Tujuan Transfer - spasi - Kuota - spasi - Nama Paket lalu kirim ke 363
  • Selanjutnya tunggu hingga Anda mendapatkan SMS konfirmasi pengiriman kuota
  • Lanjut dengan Konfirmasi dengan menekan atau membalas YES
  • Lalu tunggulah hingga proses pengiriman berhasil, selesai


Baca juga : Cara mendapatkan kuota gratis Indosat yellow


Cara berbagi Kuota Indosat Ooredoo ke sesama pengguna Indosat lainnya


  • Pertama, buka menu Panggilan atau Telepon.
  • Lalu Ketikan kode Dial - USSD *123*5*3*1# lalu tekan tombol OK/Panggil
  • Kemudian masukkan nomor tujuan berbagi kuota dan tekan tombol OK lalu Kirim
  • Tunggu hingga proses berhasil
  • Anda akan mendapatkan SMS notifikasi bahwa proses pengiriman kuota telah berhasil


Cara berbagi Kuota Indosat ke Operator Lain XL, Axis, Telkomsel, Smartfren, 3 dan dll.


  • Pertama Buka menu Panggilan pada HP anda
  • Lalu Ketik kode UMB *123# lalu tekan tombol OK/Call
  • Kemudian pilih Telp, SMS & Paket Internet pada menu UMB, selanjutnya tekan OK/Kirim
  • Pilih nomor 3 untuk Internet Lainnya
  • Setelah itu pilih nomor 5 untuk Hadiah Paket Kuota
  • Masukkan nomor tujuan berbagi kuota dan nama atau jenis paket
  • Kemudian tekan tombol Kirim, selesai


Jika langkah-langkah di atas sudah Anda lakukan dengan benar, maka pengiriman kuota akan diproses secara otomatis.


Baca juga : Kode Voucher Indosat gratis tanpa pulsa


Cara Transfer Kuota Indosat Melalui Aplikasi MyIM3


Cara terakhir yang bisa kamu lakukan adalah melalui aplikasi MyIM3, yang dapat diunduh dan diinstal di PlayStore dan Apps Store.

 

  • Buka terlebih dahulu aplikasi MyIM3
  • Kemudian login menggunakan nomor yang sudah terdaftar 
  • Setelah itu anda akan dibawa ke halaman home/start
  • Buka menu Penawaran
  • Sekarang Anda bisa memilih paket mana yang akan dikirim ke kerabat, teman atau keluarga
  • Jika sudah menentukan paket yang akan ditransfer, maka tekan tombol GIFT
  • Kemudian masukkan nomor tujuan transfer dan bayar maka proses pengiriman kuota akan dilakukan secara otomatis


Demikianlah pembahasan tentang cara berbagi kuota Indosat yang kita miliki, semoga bisa membantu anda semua yang akan mentransfer kuotanya.